Plt. Kasi PMD Hadiri Musrenbang Desa Perubahan RPJMDESA Lung Anai Tahun 2025–2027

Dokumentasi : Istimewa

Penulis : Rahmadani

Loa Kulu — Pemerintah Kecamatan Loa Kulu melalui Plt. Kasi PMD menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka perubahan dokumen RPJMDESA Tahun 2025–2027 Desa Lung Anai. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Lung Anai pada Senin, 20 Oktober 2025.

Musrenbangdes ini menjadi forum penting bagi pemerintah desa dan masyarakat dalam menyusun arah kebijakan pembangunan desa yang lebih terarah dan berkelanjutan. Perubahan dokumen RPJMDESA dilakukan untuk menyesuaikan rencana pembangunan desa dengan kondisi, kebutuhan, dan prioritas program yang berkembang saat ini.

Dalam sambutannya, Plt. Kasi PMD Kecamatan Loa Kulu menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Lung Anai yang telah melaksanakan Musrenbangdes secara terbuka dan partisipatif. “Musrenbangdes ini merupakan momen penting untuk menyatukan persepsi dan menyusun prioritas pembangunan sesuai kebutuhan masyarakat. Kami berharap hasil dari musyawarah ini dapat menjadi pedoman dalam pelaksanaan pembangunan desa ke depan,” ujarnya.

Kegiatan Musrenbangdes juga dihadiri oleh Kepala Desa Lung Anai beserta perangkat desa, BPD, tokoh masyarakat, tokoh perempuan, perwakilan pemuda, dan berbagai unsur masyarakat lainnya. Dalam forum tersebut, peserta bersama-sama membahas dan menyepakati usulan-usulan program pembangunan prioritas yang akan dimasukkan dalam perubahan RPJMDESA.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pembangunan di Desa Lung Anai dapat berjalan lebih terarah, efektif, serta mampu menjawab kebutuhan masyarakat desa secara nyata. Pemerintah Kecamatan Loa Kulu pun menyatakan komitmennya untuk terus mendukung dan mengawal pelaksanaan pembangunan desa.

  • Related Posts

    Plt. Sekcam Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Besar Al-Mizan Loa Kulu

    Team Peliput : Robiansyah & Rahmadani Loa Kulu – Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Loa Kulu menghadiri kegiatan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang diselenggarakan oleh…

    Camat Loa Kulu Hadiri Apel Bersama Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Desa Manunggal Jaya

    Team Peliput : Melintas Kutai Kartanegara – Camat Loa Kulu menghadiri kegiatan Apel Bersama dalam rangka Peringatan Hari Desa Nasional Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Plt. Sekcam Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Besar Al-Mizan Loa Kulu

    • By admin
    • Januari 15, 2026
    • 10 views
    Plt. Sekcam Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Besar Al-Mizan Loa Kulu

    Camat Loa Kulu Hadiri Apel Bersama Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Desa Manunggal Jaya

    • By admin
    • Januari 15, 2026
    • 9 views
    Camat Loa Kulu Hadiri Apel Bersama Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Desa Manunggal Jaya

    Camat Loa Kulu Sambut Tim Inspektorat Daerah Kukar dalam Rangka Reviu Utang Pihak Ketiga TA 2025

    • By admin
    • Januari 14, 2026
    • 28 views
    Camat Loa Kulu Sambut Tim Inspektorat Daerah Kukar dalam Rangka Reviu Utang Pihak Ketiga TA 2025

    Kasi Trantib Pimpin Rapat Koordinasi Terkait Penataan Parkir Pasar Selasa Loa Kulu

    • By admin
    • Januari 14, 2026
    • 17 views
    Kasi Trantib Pimpin Rapat Koordinasi Terkait Penataan Parkir Pasar Selasa Loa Kulu

    Kasi Kessos Hadiri Peringatan Isra Mi’raj di Masjid At-Taqwa Desa Jongkang

    • By admin
    • Januari 14, 2026
    • 36 views
    Kasi Kessos Hadiri Peringatan Isra Mi’raj di Masjid At-Taqwa Desa Jongkang

    Camat Loa Kulu Hadiri Kick Off Meeting Penyusunan RKPD Kabupaten Kutai Kartanegara Tahun 2027

    • By admin
    • Januari 12, 2026
    • 40 views
    Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial