CAMAT LOA KULU DAMPINGI BUPATI KUTAI KARTANEGARA MERESMIKAN GEDUNG BPU DESA SEPAKAT KECAMATAN LOA KULU

Loa Kulu (28/03/2025), Bupati Kutai Kartanegara Drs. Edi Damansyah M.Si di dampingi oleh Camat Loa Kulu H. Adriansyah S.H meresmikan gedung BPU desa sepakat kecamatan Loa Kulu.Peresmian gedung BPU ini disambut antusias oleh masyarakat setempat, yang telah lama menantikan fasilitas ini sebagai sarana untuk berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan. Dalam sambutannya, Bupati Edi Damansyah menegaskan pentingnya fasilitas publik seperti BPU dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.

“Kehadiran gedung BPU ini diharapkan bisa menjadi pusat kegiatan sosial, budaya, dan ekonomi bagi masyarakat Desa Sepakat. Saya berharap fasilitas ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan dirawat agar tetap memberikan manfaat dalam jangka panjang,” ujar Bupati.

Peresmian gedung BPU ini ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Edi Damansyah, didampingi oleh Camat Loa Kulu dan perwakilan tokoh masyarakat setempat. Acara tersebut juga dihadiri oleh beberapa OPD, DPK KNPI kecamatan Loa Kulu, kepala desa sekecamatan Loa Kulu, perangkat desa, tokoh adat, serta masyarakat yang turut serta dalam perayaan peresmian ini.

Sebelum meresmikan gedung BPU Desa Sepakat Kecamatan Loa Kulu, Bupati Kutai Kartanegara dan juga camat Loa Kulu beserta ketua Baznas Kutai Kartanegara menyerahkan paket sembako pada warga yang berhak menerimanya,  Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban warga, terutama bagi mereka yang membutuhkan.

Acara ini diakhiri dengan penuh kebersamaan melalui momen buka puasa bersama yang berlangsung di Gedung BPU Desa Sepakat, Loa Kulu. Suasana hangat dan penuh keakraban terasa saat para tamu undangan, masyarakat, serta para pemimpin daerah duduk bersama menikmati hidangan berbuka.

Buka puasa ini tidak hanya menjadi penutup kegiatan, tetapi juga sebagai bentuk kebersamaan dan silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat. Diharapkan, semangat kekeluargaan yang tercipta dalam acara ini dapat terus terjalin serta membawa keberkahan bagi seluruh pihak yang hadir.

  • Related Posts

    Plt. Sekcam Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Besar Al-Mizan Loa Kulu

    Team Peliput : Robiansyah & Rahmadani Loa Kulu – Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Loa Kulu menghadiri kegiatan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang diselenggarakan oleh…

    Camat Loa Kulu Hadiri Apel Bersama Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Desa Manunggal Jaya

    Team Peliput : Melintas Kutai Kartanegara – Camat Loa Kulu menghadiri kegiatan Apel Bersama dalam rangka Peringatan Hari Desa Nasional Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Plt. Sekcam Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Besar Al-Mizan Loa Kulu

    • By admin
    • Januari 15, 2026
    • 10 views
    Plt. Sekcam Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Besar Al-Mizan Loa Kulu

    Camat Loa Kulu Hadiri Apel Bersama Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Desa Manunggal Jaya

    • By admin
    • Januari 15, 2026
    • 9 views
    Camat Loa Kulu Hadiri Apel Bersama Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Desa Manunggal Jaya

    Camat Loa Kulu Sambut Tim Inspektorat Daerah Kukar dalam Rangka Reviu Utang Pihak Ketiga TA 2025

    • By admin
    • Januari 14, 2026
    • 28 views
    Camat Loa Kulu Sambut Tim Inspektorat Daerah Kukar dalam Rangka Reviu Utang Pihak Ketiga TA 2025

    Kasi Trantib Pimpin Rapat Koordinasi Terkait Penataan Parkir Pasar Selasa Loa Kulu

    • By admin
    • Januari 14, 2026
    • 17 views
    Kasi Trantib Pimpin Rapat Koordinasi Terkait Penataan Parkir Pasar Selasa Loa Kulu

    Kasi Kessos Hadiri Peringatan Isra Mi’raj di Masjid At-Taqwa Desa Jongkang

    • By admin
    • Januari 14, 2026
    • 36 views
    Kasi Kessos Hadiri Peringatan Isra Mi’raj di Masjid At-Taqwa Desa Jongkang

    Camat Loa Kulu Hadiri Kick Off Meeting Penyusunan RKPD Kabupaten Kutai Kartanegara Tahun 2027

    • By admin
    • Januari 12, 2026
    • 40 views
    Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial